APRESIASI KEPADA ANAK-ANAK BINAAN YPLS

Pada tanggal 5 Oktober 2024, Yayasan Pelita Lingkungan Sejahtera mengadakan kegiatan Pembagian Hadiah sebagai bagian dari acara perlombaan hafalan Juz 30 dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Kegiatan ini diikuti oleh anak-anak binaan yayasan yang telah berpartisipasi dalam lomba hafalan Al-Qur’an, yang sebelumnya dilaksanakan sebagai bagian dari rangkaian peringatan Maulid Nabi.

Acara pembagian hadiah ini menjadi momen yang sangat dinanti oleh para peserta. Mereka menunjukkan antusiasme dan semangat yang tinggi dalam mengikuti lomba hafalan Juz 30, yang bertujuan untuk meningkatkan kecintaan anak-anak terhadap Al-Qur’an serta memperdalam pemahaman mereka terhadap ajaran agama Islam.

Dalam kegiatan ini, anak-anak yang berhasil menghafal Juz 30 dengan baik diberikan penghargaan berupa hadiah yang telah disiapkan oleh yayasan. Penghargaan ini bertujuan untuk memotivasi anak-anak agar terus meningkatkan hafalan dan pemahaman mereka terhadap Al-Qur’an. Selain itu, pemberian hadiah juga menjadi bentuk apresiasi yayasan terhadap usaha dan kerja keras anak-anak dalam menghafal dan mempelajari Juz 30.

Acara berlangsung dengan tertib dan penuh kebahagiaan. Selain pemberian hadiah, acara juga diisi dengan doa bersama sebagai ungkapan syukur atas keberhasilan kegiatan ini serta harapan agar anak-anak binaan terus semangat dalam belajar dan menghafal Al-Qur’an. Para peserta dan hadirin tampak gembira, dan kegiatan diakhiri dengan foto bersama para pemenang serta pengurus yayasan.

Dengan terselenggaranya acara ini, Yayasan Pelita Lingkungan Sejahtera berharap dapat terus mendukung perkembangan spiritual dan intelektual anak-anak binaannya. Kegiatan ini menjadi salah satu upaya yayasan dalam menciptakan generasi muda yang berakhlak mulia dan mencintai Al-Qur’an.

Ini namanya Salma. Dia adalah salah satu anak didik yang konsisten hadir saat pembelajaran. Dia juara 4. 

Ini namanya Sofia. Dia anak yang paling rajin dateng buat belajar. Dia juara 3. 

Panggilannya sih Ahmad, tapi nama aslinya Muhammad Fahmi. Jauh sekali. Anyway, dia adiknya Sofia, dia juga anak yang rajin dateng. 

Ini namanya Ira. Bisa dibilang dia yang sering mengondisikan anak-anak yang lain. Dia kebilang dewasa dalam mengatur anak-anak. 

Ini dia kecil kecil cabe rawit. Atalia. Dia keren sih hafalannya. Dia dapet juara 2. 

Nah ini dia juara pertama nya. Sazia, atau akrab disapa Zia. Hafalan dia paling bagus diantara semua temen-temennya. Anaknya ceria. 

Itu dia dokumentasi kegiatan lomba hafalan juz 30. Kalau kata Ibu Ketua (Aulia Azka Nurjanah, S.Hum) “Harapannya, anak-anak bisa menjadi lebih bersemangat dalam menghafal Al-Qur’an. 

Bagi kamu yang ingin berpartisipasi dalam program Yayasan Pelita Lingkungan Sejahtera, dapat menyalurkannya melalui:
BSI (451) 723 7676 879 a/n Yayasan Pelita Lingkungan Sejahtera lalu hubungi nomor 0813 1367 9013 (Aulia)


Kunjungi juga media sosial kami:
Instagram: pelitalingkungansejahtera
TikTok: yayasan.pls

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Profile Singkat

Pelita Lingkungan Sejahtera adalah Lembaga Non-profit dengan fokus Sosial-Pendidikan mengadakan pendidikan luar sekolah kemasyarakatan, info lebih lengkap silahkan cek Profile

Program

Most Recent Posts

Kategori Tulisan

Yayasan Pelita Lingkungan Sejahtera memperhatikan Pendidikan Non Formal untuk Penguasaan Bahasa, Baca Qur’an

Manajemen

Kontak Kami

Artikel

Program

Bahasa Arab

Donasi

Data Anak Binaan

Privacy

Terms

Privacy Policy

Conditions

Hak Cipta © 2023 Yayasan Pelita Lingkungan Sejahtera